WWW.ANDIKAFREEKICK.BLOGSPOT.COM

KOTAK KOMENTAR

Kamis, 31 Mei 2012

Waspadai Provokator

Posted by Andikawap Production On Kamis, Mei 31, 2012 No comments

Tim Persiba Balikpapan menahbiskan diri sebagai “Raja Kaltim” setelah tampil tak terkalahkan dalam dua kali pertemuan dengan dua tim Kaltim lainnya yakni saat menghadapi Persisam Putra Samarinda dan Mitra Kukar.

Setelah menang atas kedua rivalnya tersebut di putaran pertama Indonesia Super League (ISL) 2011-2012 lalu. Di putaran kedua pun skuad Beruang Madu -julukan Persiba- tampil gemilang dengan memecundangi Persisam di Stadion Segiri dan mengimbangi Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut.


Sayang dibalik sukses Persiba tersebut, mereka pun harus rela disakiti setelah sebelumnya dua suporter mereka digebuki malam jelang laga Persisam vs Persiba. Kemudian berlanjut dengan cedera yang dialami Iqbal Samad akibat petasan roket usai laga di Stadion Segiri tersebut. Selasa (28/5) malam usai laga kontra Mitra Kukar, bus (milik KONI Balikpapan) yang ditumpangi Persiba, dilempari oleh oknum suporter yang mengakibatkan kaca depan retak dan kaca belakang pecah.

Menyikapi hal tersebut, Ketua Umum Persiba Syahril HM Taher tak mau berkomentar lebih jauh. Hanya saja dirinya sempat mengutarakan kekhawatirannya munculnya provokator yang mengakibatkan kericuhan yang dialami timnya termasuk pelemparan bus tersebut.

“Kami tidak bisa menuduh siapa pelaku pelemparan tersebut. Yang kami khawatirkan itu ulah oknum provokator . Karena itu biar kepolisian yang mengusut kejadian ini. Selain itu kami minta agar suporter Persiba jangan mudah terprovokasi ,” singkatnya.

Namun demikian, mengingat rangkaian kericuhan yang menimpa Persiba tersebut tidak berselang jauh, Sekretaris umum Persiba Irfan Taufiq menegaskan jika pihaknya dalam hal ini pengurus Persiba akan segera menggelar rapat. “Termasuk di dalamnya membahas soal kejadian yang menimpa Persiba selama derby Kaltim, baik itu soal mercon yang menimpa Iqbal Samad atau pelemparan bus pemain,” ucap Irfan.

Karena itu lanjut Irfan dirinya belum bisa menyebutkan berapa kerugian yang akan ditanggung Persiba termasuk biaya penggantian pecahnya kaca bus milik KONI Balikpapan tersebut. Rapat sendiri dijadwalkan berlangsung pada Kamis (30/5)  ini sekira pukul 19.00 Wita.

Terpisah Ketua Umum KONI Balikpapan Roy Nirwan mengimbau agar suporter di Kaltim mau bersikap sportif dan lebih dewasa. Ia mengaku belum tahu secara rinci kerugian akibat pecahnya kaca bus tersebut.

“Kami belum melihat secara langsung kondisi bus KONI yang dilempar hingga pecah tersebut, jadi belum tahu rincian biayanya. Yang jelas sekali lagi kami imbau agar jangan sampai ada lagi permasalahan suporter di Kaltim,” tandasnya.(san)











0 komentar:

Posting Komentar